PASURUAN - (07/02) Babinsa Watulumbung Kec. Lumbang (Serda Niman) melaksanakan pendampingan melaksanakan pengawasan pembagian Rasta kepada masyarakat Desa Watulumbung sebanyak 4700 Kg untuk 470 KK.
Langkah yang dilaksanakan oleh babinsa tersebut adalah untuk memastikan bahwa beras sejahtera bantuan dari pemerintah tersebut tepat sasaran dan benar – benar sampai kepada masyarakat miskin yang berhak menerima bantuan.

Keikutsertaan pengawasan pendistribusian beras yang dilakukan anggota Babinsa untuk masyarakat tersebut rutin dilakukan, agar beras tersebut sampai kepada warga miskin yang berhak menerimanya. (m)