LINTAS BATAS - Pasuruan, Babinsa Desa Suwayuwo Kec. Sukorejo Kab. Pasuruan (Sertu M Syafii) melaksanakan Komsos dengan Karang Taruna Desa Suwayuwo bertempat dibalai Desa Suwayuwo.
Hadir dalam pelaksanaan kegiatan tersebut adalah Kades Suwayuwo, Babinsa Suwoyuwo, perangkat desa Suwoyuwo, masyarakat sekitar Balai Desa Suwoyuwo dan Karang Taruna Desa Suwayuwo.
Kegiatan Komsos tersebut sangat penting dilaksanakan karena masih ada beberapa remaja yang belum memahami tugas pokok dan fungsi dalam organisasi tersebut, sehingga diharapkan setelah di beri pemahaman masing masing perorangan paham akan tugas pokok nya sehingga mempunyai rasa tanggung jawab.
Sertu M Syafii menyampaikan Karangtaruna sebagai organisasi kepemudaan harus mempunyai fisi dan misi yang jelas, diharapkan dengan adanya organisasi tersebut dapat membantu dan bersinergi dengan aparat desa dalam pembangunan dan memajukan desa” imbuhnya.
Karang taruna mempunyai peran sangat penting dalam masyarakat yang merupakan motifator dan pilar kekuatan di dalam pembangunan desa, tak kalah penting Karang taruna di harapkan dapat membantu menciptakan kondisi lingkungan masyarakat yang aman dan tertib.
Anto.